Perancangan Aplikasi Pembelajaran Tajwid Al-Quran Berbasis Android untuk Siswa Kelas V SDN 1 Terang-Terang

Penulis

  • Rifdayanti ITEB Bina Adinata
  • Farida Institut Teknologi Dan Bisnis Bina Adinata
  • Andi Nurul Faizah Institut Teknologi Dan Bisnis Bina Adinata

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah: (1) merancang suatu aplikasi pembelajaran tajwid Al-Quran untuk siswa sekolah dasar berbasis android. (2) mengetahui respon pengguna terhadap aplikasi pembelajaran tajwid berbasis android.
Penelitian ini menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) yaitu salah satu metodologi pengembangan perangkat lunak, yang bertujuan mengembangkan sebuah media pembelajaran yang lebih menarik dan efisien dengan tahap yaitu: (1) Concept, (2) Material Collecting, (3) Assembly, (4) Testing dan (5) Distribution.
Adapun hasil dari penelitian ini adalah: (1) Aplikasi pembelajaran tajwid al-quran berbasis android untuk siswa kelas V SDN 1 Terang-Terang, dirancang menggunakan model perancangan sistem Unified Modeling Language (UML) yang terdiri dari use case diagram, activity diagram, sequence diagram dan class diagram. Aplikasi ini dibuat menggunakan Adobe Animasi dengan bahasa pemrograman JavaScript (2) Respon pengguna terhadap aplikasi pembelajaran tajwid Al-Quran pada siswa sekolah dasar berbasis android diukur menggunakan kuesioner System Usability Scale dengan perolehan skor rata-rata 71,5 berada pada grade scale B atau termasuk dalam kategori good artinya pengguna dapat dengan mudah menggunakan aplikasi pembelajaran tajwid Al-Quran pada siswa sekolah dasar berbasis android.
Kata kunci: Aplikasi, Al-Quran, Android, Desain, Pembelajaran, dan Tajwid

Unduhan

Diterbitkan

2025-01-21

Cara Mengutip

Rifdayanti, Farida, & Nurul Faizah, A. (2025). Perancangan Aplikasi Pembelajaran Tajwid Al-Quran Berbasis Android untuk Siswa Kelas V SDN 1 Terang-Terang. Jurnal Mahasiswa Sistem Informasi, 1(1), 67–90. Diambil dari https://journal.bina-adinata.ac.id/index.php/Jumasi/article/view/33

Terbitan

Bagian

Articles